Lensa Desa Rejosari

Karnaval Budaya Desa Rejosari 2025 HUT RI ke-80

Semarak Karnaval Budaya Desa Rejosari 2025 Menyambut 80 Tahun Kemerdekaan

Inilah warna-warni budaya Rejosari: tarian, kostum, dan semangat kebersamaan di Karnaval 2025

Rejosari, 23 Agustus 2025 – Suasana Desa Rejosari, Kecamatan Kepil, Wonosobo, tanggal 23 agustus dipenuhi keceriaan dan semarak budaya dalam Karnaval Budaya Desa Rejosari 2025. Acara ini digelar untuk menyambut 80 Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia dan diikuti oleh berbagai kalangan, mulai dari tiap RT, TK, SD, MI, hingga Yayasan As-Sahro.


Peserta karnaval tampil memukau dengan kostum budaya yang beragam, menampilkan pertunjukan adat yang sarat makna, dan diiringi lantunan musik serta sound system yang semakin memeriahkan suasana. Warga yang hadir pun antusias memberikan dukungan, membuat jalanan desa penuh warna dan semangat kebersamaan.

Tidak hanya kostum indah yang ditampilkan, setiap kelompok menghadirkan pertunjukan seni yang beragam : mulai dari tarian tradisional, nyanyian, karya kerajinan tangan, hingga patung-patung kreasi warga yang menambah kekayaan visual karnaval. Keanekaragaman ini menjadi wujud nyata semangat melestarikan budaya sekaligus menumbuhkan kreativitas masyarakat.


Antusiasme warga terlihat jelas sepanjang jalannya acara. Dengan kolaborasi antara Pemerintahan Desa Rejosari dan masyarakat, karnaval ini berhasil menciptakan momen spesial yang akan dikenang sebagai bagian dari perayaan kemerdekaan tahun ini.


Merdeka! Budaya Lestari, Persatuan Terjaga!

No responses yet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kolom Pencarian

KPM UNSIQ Kelompok 22 dengan bangga mempersembahkan Website Desa Rejosari sebagai wujud nyata digitalisasi desa.

Kehadiran website ini diharapkan mampu menjadi langkah penting bagi Desa Rejosari untuk terus berkembang, berdaya saing, dan maju di era globalisasi.